Valentine & Asertif

Seorang muslim sepatutnya bersikap asertif terkait ajaran agamanya, yaitu merasa cukup dan percaya diri dengan apa yang dianutnya serta tak segan untuk mengatakan tidak dengan nilai-nilai yang bertentangan dengan kepercayaannya.

Kalaulah orang-orang islam bersikap asertif terkait ajaran Nabi mereka untuk saling memberi hadiah sepanjang waktu, maka mereka tak akan merasa perlu adanya hari valentine yang dikhusukan untuk saling memberi hadiah.

Jika kaum muslimin bersikap asertif terkait ajaran Nabi mereka untuk menyatakan cinta kepada orang yang dicintai (dengan cara yang benar), maka mereka tak akan menunggu hari valentine untuk menyatakan cinta.

Rasulullah ﷺ bersabda: “Jika salah seorang di antara kalian mencintai saudaranya hendaklah dia memberitahu saudaranya itu bahwa dia mencintainya.” (HR. Bukhari dalam Adabul Mufrod) .

Jadilah seorang muslim yang memiliki sikap asertif ?

Fenham merupakan entitas bisnis yang berbasis di Yogyakarta, Indonesia. Produk utama Fenham adalah hadiah islami yang dikemas secara ekslusif. Fenham memiliki visi untuk menghidupkan dan menebarkan sunnah Nabi ﷺ secara elegan.