Cara Bersiwak
Posted on by Muhammad Rezki-Hr

“Siwak itu membersihkan mulut dan (mendatangkan) keridaan Tuhan”.
(HR. Ahmad. Dinilai sebagai hadis sahih oleh Alalbani).
Cara Menggunakan Siwak
- Keluarkanlah siwak dari tempatnya, lalu kuliti salah satu ujung batang siwak sepanjang 1—2 cm.
- Setelah dikuliti, bagian dalam batang siwak yang berwarna keputihan akan terlihat.
- Lembutkanlah bagian dalam ini (bisa dengan cara menggigitnya) hingga ia berbentuk seperti sikat.
- Jika sudah berbentuk sikat, maka sikatkanlah ke bagian gigi, gusi, atau pun lidah.
- Simpanlah kembali batang siwak ke dalam tempat penyimpanan apabila telah selesai dipakai.
- Untuk menjaga kebersihan siwak, dianjurkan untuk memotong bagian yang telah terpakai setiap 1-2 hari sekali. Lalu melakukan kembali langkah-langkah di atas terhadap batang siwak yang masih tersisa.
- Berdasarkan hadis-hadis yang ada, siwak sangat dianjurkan untuk digunakan pada saat: ketika berwudu, menjelang salat, sebelum memasuki rumah, ketika hendak membaca Alquran, dan ketika bangun dari tidur.
- Karena siwak bersifat alami, secara natural ia memang mudah untuk mengering atau berjamur.